Sabtu, 07 November 2009

Kedelai bagi pasien gagal ginjal

Sebagai penderita stroke dan asam urat, saya tertarik dengan tulisan di Koran Solopos beberapa waktu lalu tentang susu kedelai.

Saya mengkonsumsi bubuk kedelai yang katanya baik untuk kolesterol, metabolis, diabetes dll. Tapi katanya kedelai tidak baik untuk penderita asam urat. Bagaimana solusinya yang tepat dan murah?



Sriwid SW (Karangdowo, HP 085229777XXX)

Jawaban:
Kedelai yang termasuk bahan pangan jenis kacang-kacangan sebenarnya bagus untuk kesehatan, namun memang harus dihindari oleh penderita beberapa penyakit tertentu, seperti., gagal ginjal. Konsumsi kedelai pada penderita gagal ginjal malah akan memperburuk kondisi ginjal. Yang kedua, penderita asam urat sebisa mungkin membatasi konsumsi kedelai dan juga jenis bahan pangan dari golongan kacang-kacangan yang lain seperti melinjo dan kacang tanah. Konsumsi kedelai malah akan menaikkan kadar asam urat dalam darah.
Untuk masalah stroke, bisa dilakukan perbaikan derajat stroke, di antara dengan fisioterapi, yakni rehabilitasi medik untuk mengembalikan kondisi tubuh yang lemah. Selain itu dengan mengatur pola diet, di mana penderita stroke harus membatasi konsumsi makanan yang bertentangan dengan penyakit dasar penyebab stroke, apakah itu hipertensi, kolesterol tinggi atau kadar gula tinggi. Jadi perlu ditelusuri apakah ada penyakit yang menjadi pangkal stroke tersebut. - Oleh : Fetty Permatasari

Solopos

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive