Minggu, 26 September 2010

5-FU Harapan Penderita Kanker Pankreas


MELALUI sebuah penelitian, sebuah obat yang telah biasa digunakan dalam proses kemoterapi diketahui dapat memberi harapan bagi kelangsungan hidup penderita kanker. Obat bernama 5-fluorouracil (5-FU) diperkirakan merupakan sebuah alternatif yang efektif bagi penderita kanker pankreas yang menemui kegagalan melalui pengobatan standar.

Obat ini juga memberi harapan bagi penyediaan terapi yang lebih baik dengan membuat sebuah kombinasi obat. Sebuah penelitian kini tengah dilakukan guna mengetahui efek pil 5-FU dengan obat standar kemoterapi yang lebih mahal yakni gemcitabine.

Kini 5-FU memang dikenal sebagai obat untuk mengobati berbagai macam kanker, termasuk usus, payudara, dan ovarium. Hampir 8.000 orang telah didignosa menderita kanker pankreas di Inggris. Kanker pankreas merupakan salah satu jenis kanker yang sulit untuk diobati, hanya 3 persen pasien yang berhasil selamat selama lima tahun terakhir.

Penemuan ini dimuat pada Journal of the American Medical Association (Jama) edisi September 2010. Kepala penelitian Profesor John Neoptolemos, direktur Pusat Penelitian Kanker dari Universitas Liverpool, mengatakan, "Hingga kini, metode pengobatan terbaik untuk kanker memang belum terungkap. Percobaan melalui kombinasi kedua obat itu adalah untuk pertama kalinya dan hasilnya menunjukkan kedua obat itu efektif satu sama lain."

Hal ini, ujarnya, menunjukkan bahwa pasien kini memiliki kesempatan kedua setelah gagal dengan pengobatan standar. "Uji coba lanjutan tentunya akan dilakukan guna mengetahui kepastian kemanjuran kedua obat itu dalam memberikan harapan hidup bagi penderita kanker pankreas," tandasnya. (Pri/OL-06)


Sumber
mediaindonesia.com

Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive