Rabu, 29 September 2010

Menu Makanan Mudik Sehat


DALAM menempuh perjalanan mudik, Anda tentunya ingin tetap sehat dan fit supaya perjalanan tak terganggu. Maka itu, meski tengah berpuasa, kita juga mesti memperhatikan menu makan yang dikonsumsi agar tubuh tetap prima dan ibadah puasa tetap terjaga.

Berikut beberapa jenis makanan yang sangat dinajurkan guna mempersiapkan diri menjalani kegiatan mudik pada siang maupun malam hari. Saat berbuka dan sahur, usahakan agar menunya seimbang.

1. Menu makan bergizi
Pilih makanan yang mengandung kalori seperti nasi, mi, dan kentang, mengandung protein hewani dan nabati serta vitamin, mineral dan serat yang dapat ditemui pada sayur dan buah-buahan. Konsumsi juga makanan mengandung lemak atau minyak seperti pada mentega dan santan sebagai sumber energi. Namun ingat, konsumsilah secukupnya karena bila berlebihan perut Anda akan terasa mual.

Apabila hendak melakukan perjalanan pada malam hari, coba menu berikut: nasi, ayam atau daging atau ikan, tahu atau tempe, atau kacang-kacangan seperti buncis, kacang panjang, dan kecipir, sayur bayam, wortel, tomat, sawi dan sayur berwarna hijau atau merah. Minum air matang 1-2 liter saat berbuka dan sahur untuk menghindari kekurangan cairan. Konsumsi pula buah-buahan.

Bagi yang melakukan perjalanan setelah sahur, makanlah menu lengkap yang terdiri dari nasi, lauk pauk, sayur, dan buah. Usahakan mengunyah makanan dengan perlahan untuk menghindari Anda cepat lapar. Disarankan pula agar anda memperbanyak konsumsi sayur karena serat menimbulkan rasa kenyang lebih lama.

Hindari makanan yang cepat dicerna seperti mi, roti dan pasta. Jangan makan terlalu banyak karena bila berlebihan pertu yang penuh akan berakibat kembung, nyeri ulu hati, dan menyebabkan kantuk.

2. Hindari makanan berkafein dan pedas
Hindari makanan atau minuman yang mengandung kafein atau alkohol seperti kopi, brem arak. dan sejenisnya. Juga, tape, durian, dan nangka karena akan menghilangkan konsentrasi dan menyebabkan sakit kepala serta gangguan pencernaan (maag).

Jangan mengonsumsi makanan yang terlalu pedas, terlalu asam, terlalu manis, berlemak tinggi, dan mengandung bumbu-bumbu beraroma tajam serta goreng-gorengan karena bisa menyebabkan gangguan pencernaan, maag, bahkan diare.

3. Konsumsi buah-buahan
Makanlah buah yang berkadar air dan mineral tinggi, seperti semangka, melon apel, pear, pepaya, alpukat, dan pisang. Terlebih pisang mengandung kalori dan kalium tinggi, baik untuk menu buka puasa. Buah kurma juga bagus buat mengawali buka puasa karena mengandung gula alami yang mampu memulihkan energi. Buah ini tentunya cocok bagi Anda yang melakukan mudik pada siang hari dan melanjutkan perjalanan setelah berbuka puasa.

4. Camilan ringan
Camilan yang baik bagi pemudik pada malam hari yakni yang memiliki rasa plain atau tawar guna mencegah gangguan pencernaan seperti cracker, biskuit, dan roti sehingga energi akan tetap stabil. Untuk minuman ringan, minumlah jus buah, susu, yogurt, atau minuman isotonik untuk menambah energi dan mineral supaya tubuh tetap bugar. Minumlah sesering mungkin agar tidak dehidrasi. Lebih baik konsumsi air putih daripada kopi atau minuman lainnya.

5. Vitamin dan suplemen
Vitamin atau suplemen memang tidak mutlak harus diminum, apalagi bila makanannya sudah beragam. Sebaiknya sebelum meminum multivitamin, konsultasi dahulu ke dokter guna mengetahui vitamin apa yang sesuai dengan kondisi tubuh. (Pri/OL-06)


Sumber
mediaindonesia.com

Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive