Rabu, 29 September 2010

Kenali Serba-serbi Nyeri Punggung


NYERI punggung merupakan salah satu masalah kesehatan paling umum yang kerap ditangani dokter. Jumlah kasusnya pun semakin hari semakin bertambah saja. Untuk itu, memang diperlukan penanganan khusus sebelum keadaannya semakin parah.

Nyeri punggung memang bisa sangat menyengsarakan, tapi istirahat, perbaikan postur tubuh, dan olahraga efektif meredakannya. Untuk itu, sebaiknya kita kenali dahulu penyebab nyeri punggung dan penanganannya.

1. Penyebab
Berbagai kondisi tulang belakang menyebabkan nyeri punggung. Selain itu, sebenarnya nyeri juga bisa berasal dari otot yang keseleo. Penyebab utama yang biasanya menyebabkan nyeri punggung yakni perubahan kondisi tulang belakang seiring dengan bertambahnya usia, postur tubuh yang buruk, obesitas, keseleo dan ketegangan pada tulang belakang yang dapat saja terjadi saat melakukan kegiatan sehari-hari.

2. Pengobatan
Untuk mengatasi rasa nyeri di punggung sebenarnya terbilang mudah yakni Anda hanya perlu beristirahat di tempat tidur selama beberapa hari. Namun, bila bagian punggung Anda telanjur terkilir dan mengalami ketegangn, bukan cedera serius, untuk pertolongan pertama gunakanlah es. Setelah 48 jam, beri panas pada punggung dengan air hangat guna merelaksasikan jaringan yang sakit. Parasetamol juga dapat Anda gunakan guna meringankan rasa nyeri. Namun, selain itu, jangan sembarangan mengonsumsi obat tanpa resep dokter unutk mengatasi nyeri punggung.

3. Pencegahan
Bentuklah postur tubuh yang baik saat duduk, berjalan, bekerja, dan tidur. Anda juga sebaiknya rajin berolahraga dan tidak merokok. Bila rasa nyeri tak hilang juga selama beberapa hari hingga menganggu aktivitas dan Anda merasakan rasa lemah di kaki serta mengalami kesulitan untuk buang air besar, segeralah menemui dokter guna mendapatkan penagangan medis lebih lanjut. (Pri/OL-06)


Sumber
mediaindonesia.com

Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive