Jumat, 25 Juni 2010

Kikis Lemak di Perut dengan Avokad

Menghindari makan avokad karena takut gemuk? Jangan salah kaprah, avokad justru bisa meluruhkan lemak di perut buncit Anda.

Seperti dikutip dari laman self.com, lemak tak jenuh tunggal dalam avokad bisa menjadi nutrisi baik untuk tubuh. Sebuah studi yang dimuat dalam jurnal 'Diabetes Care' menemukan, orang yang melakukan diet dengan mengonsumsi lemak tak jenuh tunggal bisa membakar lemak tubuh, khususnya di bagian perut. Pasalnya, setengah avocad mengandung 10 gram lemak sehat.

Bagaimana cara kerjanya? Kadar gula darah yang tinggi memberikan sinyal dari tubuh untuk menyimpan lemak di sekitar bagian perut dan pinggul Anda. Namun, dengan adanya lemak tak jenuh tunggal dalam tubuh bisa menggagalkan timbunan lemak di bagian tengah tubuh.

Namun, ketika jika salah mengolah avokad justru bisa menjadi bumerang bagi Anda. Jika Anda mengonsumsi jus avokad dengan tambahan gula dan susu kental, tentunya bukan melangsingkan, tapi justru bisa membuat bobot tubuh melonjak. Lemak jahat bukan didapat dari avokad tapi dari gula dan susu.

Untuk itu, tak perlu takut mengonsumsi banyak advocad, asalkan Anda mengolahnya dengan tepat. Buah yang satu ini memiliki rasa yang unik dan sedikit gurih. Anda bisa menjadikan avokad sebagai campuran salad. Menjadikannya sebagai sarapan atau camilan saat malam hari adalah hal yang tepat.

Jika bosan dengan jus avokad tanpa gula, campur saja dengan sedikit madu atau kopi lalu aduk hingga merata. Rasanya avokad menjadi lebih berbeda dan istimewa.



Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive