Jumat, 17 Desember 2010

Tips Atasi Sakit Punggung

Punggung Anda sakit? Sakit punggung ini mungkin disebakan oleh barang bawaan Anda terlalu berat, atau terlalu tegang karena Anda sibuk mendekorasi rumah dan meregangkan badan saat menempatkan hiasan ke tempat yang lebih tinggi. Beberapa tips berikut bisa Anda coba untuk mengatasi dan menghindari sakit pinggang.

Minimalkan faktor risiko hingga nol. Postur tubuh Anda beserta otot-otot Anda lemah? Anda memaksa tubuh Anda untuk mengangkat beban yang terlalu berat? Mempelajari teknik-teknik penguatan punggung bisa membantu Anda. Anda juga bisa menggunakan alat pengangkut beban atau mengurangi muatan saat mau mengangkat benda barang yang terlalu berat.

Gerakkan badan. Postur tubuh yang lemah dan kekakuan otot akan membuat Anda susah bergerak, hal ini bisa menyebabkan Anda terluka atau mengalami rasa sakit. Anda bisa mengurangi ini dengan menambah kegiatan dan peregangan yang dapat meningkatkan fleksibilitas otot serta memungkinkan tubuh bisa bergerak ke berbagai arah, seperti yoga, tai chi dan renang.

Meningkatkan kekuatan. Membangun kekuatan otot membantu menjaga keseimbangan dan fleksibilitas yang pada akhirnya bisa mengurangi stres punggung. Fokuslah pada otot-otot perut, punggung, pinggang dan tulang panggul, tetapi Anda juga sebaiknya melatih otot kaki dan bahu dengan cara latihan jongkok, mengangkat dan membawa beban.

Tambahkan latihan aerobik. Jalan, renang dan lari paling tidak selama 20 menit, 3 kali dalam seminggu bisa menambah daya tahan otot, meningkatkan kesehatan kardiovaskular, memperlancar aliran darah ke tulang belakang, juga membantu mengurangi stres.

Perhatikan postur tubuh Anda. Hindarilah duduk dan mengemudi dalam jangka waktu yang terlalu lama. Bangunlah, berjalan ke sekeliling dan regangkan badan setiap 15-30 menit sekali. Pada saat duduk, jagalah agar pinggang dan lutut tetap pada sisi yang tepat dan gunakan kursi dengan sandaran penopang punggung yang cukup.

Berdiri lurus. Tegakkan kepala Anda, luruskan bahu, majukan dada dan kencangkan perut. Tetapi, hindari berdiri dengan posisi ini terlalu lama. Gunakan metode mengangkat yang tepat. Ketika mengangkat benda dari posisi di bawah pinggang, mulailah dengan melebarkan posisi kaki, serta sedikit membungkuk pada pinggul dan lutut. Kencangkan perut saat mengangkat dan jagalah agar punggung tetap lurus. Bawalah beban merapat ke tubuh Anda dan hindari membawa beban hanya pada satu sisi tubuh.

Tidur nyenyak. Pilihlah matras yang keras dan hindari tempat tidur yang melengkung. Cobalah tidur dengan mempertahankan posisi lengkungan alami punggung Anda.

Pemanasan. Lakukanlah aktivitas ringan untuk meningkatkan temperatur dan mobilitas otot sebelum berolahraga. Ini akan menurunkan risiko cidera.

Adopsi gaya hidup sehat. Obesitas dan merokok meningkatkan kejadian sakit punggung. Memperbaiki kesehatan Anda akan mengurangi kemungkinan sakit punggung serta meningkatkan kualitas hidup Anda.



Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive