Minggu, 05 Desember 2010

Bayi Langsing Cenderung Lebih Produktif

JANGAN khawatir bila berat badan bayi Anda tergolong rendah. Karena menurut hasil studi para ahli ekonomi di Universitas Michigan State menemukan bukti bahwa sebagian besar bayi berberat badan rendah cenderung menjadi seseorang yang produktif saat ia dewasa.

Studi yang dipimpin oleh John Goddeeris bertutur, "Hasil analisis kami menunjukkan bahwa pada umumnya berat badan bayi yang rendah disebabkan kemampuan ekonomi orang tua mereka yang juga rendah," kata Goddeeris, profesor bidang ekonomi.

Tim ini pun memantau 149 orang yang ketika bayi memiliki berat badan rendah dan 133 orang yang ketika bayi memiliki barat badan normal. Mereka rata-rata kelahiran pada 1980 di Kanada.

"Beberapa dari mereka yang lahir dengan berat badan rendah akan mengalami transisi menuju kedewasaan dan menjadi pribadi yang lebih mandiri dan produktif. Meski, pendidikan dan pendapatan mereka yang terlalu berbeda dengan yang lain," catat Goddeeris. Studi ini telah dipublikasikan pada jurnal Pediatrics. (Pri/OL-06)



Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive