Sabtu, 27 November 2010

600 Ribu Perokok Pasif Meninggal per Tahun

SEBANYAK 600 ribu perokok pasif di dunia meninggal setiap tahunnya, sepertiganya merupakan anak-anak, menurut penilaian global yang dirilis pada Jumat (26/11).

Tak seperti penyakit lain yang diakibatkan gaya hidup tak sehat, imbas asap rokok tak hanya merugikan sang perokok tapi juga mereka yang berada di sekitarnya, khususnya anggota keluarga.

Sebanyak 600 ribu itu, 40 persennya adalah anak-anak, 35 persen anak-anak, dan 33 persen pria yang terpapar asap rokok setiap harinya. Data itu diambil pada 2004 dari 192 negara. Bila ditambahkan dengan jumlah kematian perokok aktif sebanyak 5,1 juta orang, jumlah kematian total akibat tembakau pada 2004 mencapai lebih dari 5,7 orang..

Hampir separuh kematian perokok pasif merupakan perempuan, sisanya antara anak-anak dan pria, menurut hasil studi yang telah dipublikasikan di jurnal The Lancet edisi November 2010. Kematian itu sebanyak 60 persennya disebabkan penyakit jantung, 30 persennya infeksi pernapasan, sisanya oleh asma dan kanker paru-paru.

Secara keseluruhan perokok pasif menyumbang jumlah kematian dunia sebesar 1 persen pada 2004. "Alasan mengapa perempuan menjadi urutan teratas yakni karena jumlah mereka memang jauh lebih besar daripada pria. Adapun anak-anak rentan terpapar asap rokok saat di rumah di mana salah satu anggota keluarga adalah perokok," kata salah seorang peneliti." (Pri/OL-06)


Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive