Senin, 22 November 2010

Paus Benediktus XVI Setujui Penggunaan Kondom

PAUS tampaknya telah mengubah pandangannya tentang penggunaan kondom. Setelah sebelumnya menentang, ia akhirnya menyatakan kondom boleh digunakan dalam kondisi dan situasi tertentu, khususnya dalam upaya pencegahan penyakit.

Dalam sebuah wawancara guna pembuatan sebuah buku, Paus Benediktus XVI yang berusia 83 tahun menyatakan pada dasarnya Gereja Katolik tidak sepenuhnya melarang penggunaan kondom. "Dalam beberapa kondisi kondom bisa digunakan untuk mengurangi infeksi penyakit," kata Paus.

Buku yang dimaksud yakni bertajuk Light of the World: The Pope, The Church And The Signs Of The Times ditulis berdasarkan wawancara selama 20 jam oleh jurnalis asal jerman Peter Seewald.

Sebelumnya, Gereja Katolik yang memiliki umat lebih dari 1,1 miliar di dunia telah melarang penggunaan alat kontrasepsi termasuk kondom, bahkan sebagai sarana pencegah penyakit menular seksual.

Pada kunjungannya ke Afrika pada Maret 2009, Paus bahkan pernah menyulut kontroversi karena pernyataannya bahwa penyakit AIDS merupakan sebuah tragedi yang tak bisa ditanggulangi dengan kondom. Bahkan, ia menyatakan kondom bisa memperburuk kondisi yang ada.

Paus menambahkan, kondom memang bukanlah solusi moral untuk menghentikan penyebaran AIDS, tapi dalam beberapa kasus seperti pada pekerja seks komersial pria, kondom dapat digunakan menjadi langkah awal yang menunjukkan sikap yang bertanggung jawab guna mengurangi risiko terkena penyakit menular seksual.

Ia pun menegaskan pada dasarnya gereja tidak melarang penggunaan kondom, tapi ia berujar gereja tidak memandang kondom sebagai solusi, tapi sebagai upaya mengurangi risiko infeksi penyakit kelamin. (Pri/OL-06)


Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive