Senin, 29 November 2010

Duet Kopi dan Gula Tingkatkan Konsentrasi

KOPI hangat yang diseduh dengan gula dimungkinkan merupakan cara terbaik memulai hari dalam mempersiapkan diri menghadapi aktivitas seharian. Menurut para peneliti di Universitas Barcelona di Spanyol, mengonsumsi kafein dan gula pada saat yang sama mampu meningkatkan performa otak.

Kedua zat itu dipercaya mampu saling memengaruhi sehingga membantu fungsi otak dalam mengingat dan konsentrasi. Kesimpulan ini didapat dari hasil uji coba terhadap 40 sukarelawan yang menjalani proses pemindaian setelah mengonsumsi kopi dengan gula, kopi tanpa gula, air gula, dan air tawar.

"Kedua zat itu, yakni kafein dan gula, mampu meningkatkan kemampuan kognitif dengan memicu efisiensi dua area di otak yang berperan saat konsentrasi dan mengingat sesuatu," kata peneliti Dr Josep Serra Grabulosa seperti dikutip oleh Daily Mail.

Ia menambahkan, "Otak akan lebih efisien dengan kombinasi kedua zat tersebut. Karena, dari hasil uji coba terbukti tingkat konsentrasi sukarelawan yang mengonsumsi kopi dan gula lebih tinggi ketimbang kelompok lainnya yang hanya meminum kopi atau air manis saja."

Diketahui pula, pecinta kopi yang menikmati minuman itu tanpa gula tapi memakan kue-kue manis setelahnya juga akan mendapatkan hasil yang sama. Hasil studi ini telah dipublikasikan pada jurnal Human Psychopharmacology: Clinical and Experimental edisi November 2010. (Pri/OL-06)


Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive