Senin, 15 November 2010

Cara Kuasai Diri di Tengah Bencana

BERBAGAI musibah yang berturut-turut melanda Tanah Air tentu membuat kita semua prihatin dan berduka. Mulai dari bencana banjir bandang di Wasior, erupsi Gunung Merapi, gempa di Mentawai, hingga banjir dan kemacetan parah di Ibu Kota seakan-akan menguji kesabaran dan ketabahan kita. Maka itu, ada baiknya bila kita melihat segala cobaan sebagai sebuah hikmah yang pastinya akan membuat bangsa kita lebih baik lagi nantinya.

Berbagai konsekuensi dari musibah-musibah tersebut seperti kehilangan tempat tinggal atau kehilangan orang yang dikasihi tentunya akan membuat kita bersedih. Namun bagaimana caranya agar kita bisa merasa lebih baik dan kembali bangkit saat tengah ditempa cobaan? Berikut tipsnya:

1. Ingatkan kepada diri sendiri bahwa semua yang terjadi bisa saja lebih buruk daripada ini. Dengan membandingkan keadaan diri dengan keadaan oarng lain yang lebih buruk, niscaya kita akan lebih merasa bersyukur.

2. Ingat kesehatan tubuh. Meski tengah sedih atau tertekan, jangan biarkan hal itu memperburuk keadaan tubuh Anda. Bila merasa stres, berjalan-jalanlah setidaknya selama 20 menit agar perasaan itu mereda. Dan, jangan biarkan perut Anda kosong. Makanlah dengan teratur meski Anda tidak merasa selera.

3. Lakukan hal menyenangkan. Jangan selalu terpaku dengan hal buruk yang diakibatkan cobaan. Alihkan perhatian Anda dengan melakukan sesuatu yang menyenangkan seperti menonton acara televisi favorit atau mendengarkan musik yang akan mendongkrak suasana hati Anda.

4. Beraksi. Bila Anda bersedih melihat banyak orang yang tengah mengalami kesulitan, beraksilah. Salurkan bantuan bahkan bila mungkin bergabung dengan berbagai kelompok sukarelawan untuk membantu saudara-saudara kita yang tengah mengalami bencana. Dengan begitu, Anda akan merasa lebih baik.

5. Habiskan waktu dengan keluarga. Habiskanlah waktu berkualitas dengan kerabat dan sahabat Anda. Hubungan sosial yang erat adalah kunci kebahagiaan meski saat dilanda bencana. Maka itu, jangan biarkan diri Anda sendiri dan kesepian. (Pri/OL-06)


Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive