Sabtu, 27 November 2010

Sayuran Berwarna Dasyat Cegah Katarak

KATARAK merupakan gangguan penglihatan di lensa mata. Gangguan penglihatan ini umum diderita oleh orang lanjut usia. Hampir lima puluh persen lansia berusia di atas 75 menderita katarak dan jutaan operasi dilakukan setiap tahunnya untuk mengganti lensa yang kabur dengan lensa buatan.

Akan tetapi, kondisi ini bisa dicegah. Penelitian baru-baru ini di bidang katarak, seperti dikutip situs womenfitness.com, menemukan bahwa perempuan di usia 50-an bisa mengurangi risiko katarak dengan tiga langkah berikut:



Konsumsi suplemen paling tidak 362 mg vitamin C setiap hari.
Makan banyak buah dan sayuran berwarna yang kaya karotenoid.
Jangan merokok.

Karotenoid mencegah katarak tipe posterior sub scapular. Jenis katarak ini lebih mengganggu penglihatan dibandingkan jenis lainnya. Hal ini karena kekaburan berada di belakang lensa mata.

Menurut studi, perempuan yang makan diet kaya karotenoid berisiko lebih kecil mengalami katarak tipe ini, sepanjang mereka tidak merokok. Merokok dan diabetes merupakan dua faktor risiko utama penyebab katarak.

Vitamin C, karotenoid dan folat (sejenis vitamin B yang juga mengurangi risiko katarak) mempunyai persamaan. Ketiga komponen ini adalah antioksidan yang berfungsi mengurangi kerusakan akibat reaksi kimia di dalam sel-sel tubuh. Kerusakan tersebut bisa memicu katarak. Selain itu, vitamin C juga menghambat penggumpalan protein di lensa. Penggumpalan ini merupakan pemicu menurunnya daya pandang.

Dalam studi terpisah yang dilakukan di Baltimore, Amerika Serikat, peneliti menemukan bahwa terapi hormon pengganti (Hormone Replacement Therapy/HRT) membantu perempuan mencegah katarak tipe nuclear dan posterior sub scapular.

Karotenoid

Karotenoid merupakan komponen tumbuhan yang membantu melindungi penglihatan. Anda bisa memenuhi kebutuhan nutrisi penting ini dengan mengonsumsi buah dan sayuran berwarna seperti:

Sayuran berwarna merah:

Tomat
Cabai merah

Sayuran berwarna oranye:

Wortel
Labu
Ubi jalar

Sayuran hijau:

Bayam
Selada
Kol
Brokoli

Buah berwarna oranye

Mangga
Pepaya
Blewa (IK/OL-08)



Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive