Minggu, 23 Januari 2011

Kondisi Psikologis dan Virus HIV

Kondisi psikologis dapat memengaruhi kesehatan orang-orang yang terinfeksi Human Immunodeficiency Virus (HIV). Itu terungkap dalam sebuah studi yang dimuat dalam jurnal Psychosomatic Medicine, edisi Juni lalu.


Para ilmuan memang belum dapat membuktikan sikap dan kesehatan mental secara langsung memengaruhi perkembangan infeksi HIV. Namun, pemimpin studi Dr Gail Ironson dari Universitas Miami, AS, mengatakan studi yang dilakukannya menunjukkan ada kaitan yang kuat antara kedua variabel tersebut.

Dalam studinya, Ironson dan seorang koleganya mempelajari sejumlah studi yang menyelidiki dampak dari dukungan sosial, kepribadian, dan spiritualitas terhadap perkembangan virus pada pasien pengidap HIV.

Mereka menyimpulkan kondisi psikologi dapat memprediksi apakah seorang pasien dapat tetap sehat lebih lama atau malah penyakit yang dideritanya akan berkembang lebih cepat. Ironson mengungkapkan pasien pengidap HIV yang mengalami depresi, dua kali lebih rentan terkena penyakit ketimbang pasien lainnya.


Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive