Senin, 08 November 2010

Uni Eropa Tolak Klaim Minuman Berprobiotik


JANJI-janji berbagai produk minuman kesehatan berprobiotik yang akan meningkatkan sistem imun dan melancarkan pencernaan kita tampaknya tidaklah nyata. Menurut Badan Pengawas Makanan Uni Eropa (EFSA), produk yang sangat terkenal di Indonesia sebagai minuman kesehatan berprobiotik malah diklaim tak memiliki khasiat kesehatan sama sekali.

EFSA menyatakan sebanyak 800 klaim manfaat produk berprobiotik seperti minuman dan suplemen yang digembar-gemborkan mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengatasi masalah pada usus tak dapat dibuktikan khasiatnya.

Lebih lanjut, pada awal tahun ini, Badan Standardisasi Periklanan melarang penayangan iklan produk seperti Actimel menjanjikan akan mencegah anak-anak jatuh sakit. Iklan itu dinilai telah memberikan informasi yang salah karena mengklaim telah melalui pembuktian secara ilmiah mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh anak. Danone memang telah menayangkan iklan produknya yakni Activia dan Actimel yang menjanjikan akan meningkatkan sistem imun.

Namun, produsen produk berprobiotik lainnya malah menyatakan bahwa peraturan yang dibuat EFSA terlalu ketat. Yakult pun telah mengeluarkan pernyataan penolakan terhadap klaim produknya tak berdasar karena hanya dilihat dari satu sisi saja. "Dalam merespons opini EFSA, perusahaan kami ingin mengadakan diskusi lebih lanjut guna mengevaluasi hasil EFSA ini," kata juru bicara pihak Yakult. (Pri/OL-06)


Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive