Senin, 10 Januari 2011

Hormon Leptin Picu Motivasi untuk Makan

FAKTA yang paling populer: Kita makan bukan karena lapar, tapi karena makanannya yang terlalu lezat untuk diabaikan. Kini sebuah studi terbaru mampu mengungkap bagaimana leptin, hormon yang dihasilkan jaringan lemak memengaruhi motivasi kita untuk makan.

Dalam penelitian ini, untuk pertama kalinya, para peneliti menggambarkan hadirnya sel syaraf atau neuron leptin-responsive (LepRb) di area lateralhipotalamus (LHA) pada otak. LHA tersalurkan langsung ke sistem dopaminmesolimbic di area tegmentalventral(VTA) di otak yang mengontrol keinginan kita untuk melakukan hal menyenangkan.

"Neuron dopaminergic di area VTA beserta jaringan di belakangnya mengontrol berbagai motivasi dan keinginan seperti konsumsi narkoba, makanan, seks, dan mobil mewah," kata peneliti Martin Myers Jr dari Universitas Michigan seraya menambahkan, "Sel syaraf itulah yang mengontrol keinginan kita terhadap banyak hal."

Untuk itu, studi ini pun menambahkan keyakinan serta bukti bahwa leptin tidak meningkatkan ataupun mengurangi selera makan dengan menciptakan rasa kenyang, tapi dengan mengontrol keinginan tersebut melalui otak. Maka itu, ditengarai, hormon inilah yang menciptakan motivasi atau keinginan kita untuk makan. Studi ini telah dipublikasikan pada jurnal Cell Press publication. (Pri/OL-06)



Sumber
MediaIndonesia.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
fikirjernih
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

LABELS

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Lijit Search Wijit

Blog Archive